Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Info Corner DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Tips Cara Mengatasi Hp Panas

Tips Cara Mengatasi Hp Panas
Tips Cara Mengatasi Hp Panas

Tips Cara Mengatasi Hp Panas

Hampir setiap dari kita pasti memiliki alat komunikasi yang disebut dengan Handphone atau yang biasa kita sebut juga dengan Hp. Tapi namanya saja sebuah alat buatan manusia, pasti ada saja masalah yang mengiringi penggunaan Hp ini. Salah satu contoh masalahnya adalah Hp yang cepat panas. Apalagi bagi Anda yang menggunakan Hp jenis smartphone, hal ini pasti sering terjadi atau setidaknya pernah Anda alami.

Cara mengatasi Hp panas tidak sulit dan bisa Anda lakukan dengan mudah. Biasanya Hp terasa panas saat berada dikantong atau saat kita gunakan untuk bermain game, browsing internet, mendengarkan musik dll. Hal ini akan berdampak buruk pada Hp Anda jika dibiarkan terus menerus dan tidak segera ditangani. Perlu diketahui bahwa gejala panas yang dialami/terjadi pada Hp Anda tidak sulit untuk diatasi.

Penyebab Hp Overheat merupakan masalah yang sering dihadapi oleh para pengguna Hp. Akibatnya akan memperpendek umur Hp, bahkan bisa cepat rusak. Tentu Anda tidak ingin Hp Anda cepat rusak. Hp yang mudah panas akan terasa tidak nyaman di tangan saat memakainya. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Anda harus mengetahui penyebab dan cara mengatasinya.

TOC / Daftar Isi

BACA JUGA: Tips Cara Mengatasi Berbagai Masalah di Handphone

Penyebab Hp Cepat Panas

Banyak faktor yang mempengaruhi Hp mudah panas. Bisa dari faktor internal seperti masalah pada baterai, atau faktor eksternal seperti suhu pada sebuah ruangan atau casing yang panas. Sebelum mengetahui cara mengatasi Hp panas, sebaiknya cari tahu dulu apa penyebab Hp mudah panas. Dengan demikian, Anda bisa mengantisipasi agar Hp tidak kepanasan.

Back to Content ↑

1. Baterai Bermasalah

Sentuh bagian mana dari Hp yang terasa panas. Dengan begitu, kamu bisa mengetahui penyebab Hp cepat panas. Jika panas berasal dari bagian belakang Hp, bisa jadi karena baterai bermasalah. Baterai yang fungsinya sudah mulai menurun atau rusak biasanya akan lebih cepat panas jika dibandingkan dengan baterai baru. Untuk itu, Anda perlu membawanya ke tukang service. Atau Anda dapat membeli baterai baru dan memasangnya.

Back to Content ↑

2. Pengisi Daya Bermasalah

Jika bagian Hp di dekat port charger mudah panas, kemungkinan penyebabnya adalah masalah pada charger. Bisa jadi chargernya tidak sesuai dengan spesifikasi Hp. Kemungkinan charger mensuplai daya lebih tinggi atau lebih rendah dari kebutuhan Hp. Penyebab Hp cepat panas adalah tegangan yang diterima tidak sesuai dengan kapasitas baterai. Sehingga baterai akan terisi penuh dengan cepat.

Pengisi daya yang salah akan membuat pengisian ulang baterai memakan waktu lebih lama. Untuk itu, Anda perlu mengganti sebuah charger dengan charger asli atau outputnya sesuai dengan kebutuhan Hp.

Pada saat mengisi ulang atau charging sekaligus memakai Hp, performa pada baterai akan lebih berat. Jadi cepat panas. Jika Anda sering melakukannya, baterai bisa membengkak bahkan meledak. Kami menyarankan Anda menunggu proses pengisian selesai sebelum menggunakannya.

Back to Content ↑

3. Faktor Lingkungan

Faktor lingkungan dapat menyebabkan Hp cepat panas. Untuk itu, hindari sinar matahari langsung pada Hp. Sinar matahari bisa membuat Hp mudah panas. Ini juga menyebabkan fungsi layar sentuh cepat menurun. Panas yang tinggi dari luar menyebabkan komponen di dalam Hp mudah rusak.

Back to Content ↑

4. Menggunakan Aplikasi Streaming Terlalu Lama

Streaming akan membutuhkan sebuah koneksi internet serta daya yang besar. Sehingga akan membuat Hp cepat panas. Aplikasi yang berjalan dibelakang latar akan menghabiskan daya baterai. Baterai yang cepat habis akan membuat Hp mudah panas. Begitu pula jika Hp digunakan untuk bermain game dalam waktu lama. Game berat seperti PUBG akan membuat kinerja GPU Hp lebih berat dan membuatnya mudah panas.

Back to Content ↑

5. Susah Sinyal

Sulitnya sinyal dari provider akan menjadi suatu penyebab Hp cepat panas. Karena Hp akan terus bekerja mencari sinyal. Ini dapat terjadi jika Hp terlalu lama disimpan di saku celana jeans atau saat berada di lift.

Back to Content ↑

6. Pengaturan Kurang Optimal

Pengaturan pada Hp harus dioptimalkan agar tidak terlalu panas. Misalnya tingkat kecerahan, jumlah widget yang banyak, penggunaan wallpaper hidup dan masih banyak lagi.

Back to Content ↑

7 Tips Mengatasi Hp Cepat Panas

1. Periksa Kondisi Baterai Hp

Periksa kondisi baterai yang Anda gunakan pada Hp Anda. Jika ternyata kondisi saat daya baterai turun drastis, Hp mati mendadak sebagai gejala baterai drop, bisa dipastikan masalah panas yang terjadi pada Hp Android Anda berasal dari baterai yang tidak berfungsi. Satu-satunya cara adalah mengganti baterai dengan yang baru.

Namun jika tidak ada tanda-tanda gejala seperti diatas berarti baterai masih berfungsi normal, hanya saja Hp Anda mengalami overruns dalam menjalankan fungsi-fungsi aplikasi yang terpasang di dalamnya. Jika hal itu terjadi maka istirahatkan saja Hp Anda dengan mematikannya selama 30 menit hingga 1 jam jika perlu.

Back to Content ↑

2. Letakkan Hp Pada Tempat Yang Jauh Dari Sumber Hawa Panas

Terkadang keadaan ini juga dapat terjadi, dimana Anda meletakkan Hp di dekat sumber panas seperti di televisi atau di dekat kipas laptop. Cuaca yang sangat panas juga dapat menyebabkan Hp Anda terpengaruh dan cepat panas. Jika hal itu terjadi, cara mengatasi Hp yang panas yaitu dengan memindahkannya ke tempat yang jauh dari sumber panas.

Back to Content ↑

3. Periksa Koneksi Jaringan Provider Seluler Yang Anda Gunakan

Kestabilan koneksi jaringan provider juga menjadi salah satu penyebab panas pada Hp Anda. Pilih penyedia jaringan seluler yang sinyalnya stabil di wilayah Anda. Karena ketidakstabilan koneksi jaringan penyedia seluler, perangkat seluler akan terus melakukan fungsi mencari sinyal dari penyedia jaringan seluler.

Back to Content ↑

4. Jangan Gunakan Hp Saat Sedang Mengisi Daya Baterai

Menggunakan handphone saat charging akan membuat kinerja baterai handphone meningkat pesat sehingga menimbulkan panas pada handphone.

Back to Content ↑

5. Hapus Aplikasi Yang Tidak Terpakai Dan Memberatkan RAM

Jika RAM yang disematkan di Hp Anda kecil, maka jangan terlalu banyak menggunakan aplikasi. Penggunaan aplikasi yang berlebihan akan meningkatkan kinerja RAM. Hal ini menyebabkan panas terjadi pada baterai Hp Anda. Cara mengatasi Hp panas jika masalah ini terjadi adalah dengan menghapus aplikasi yang tidak anda perlukan dan juga menghapus aplikasi yang membebani kinerja RAM seperti game besar misalnya.

Back to Content ↑

6. Berhenti Melakukan Multitasking

Artinya, apapun kebutuhan multitasking yang Anda lakukan di perangkat, Anda harus menghentikannya terlebih dahulu. CPU perangkat hanya memiliki kemampuan untuk menangani beberapa aplikasi dan melakukan sesuatu yang berlebihan juga dapat menyebabkan panas perangkat menjadi berlebih / naik.

Back to Content ↑

7. Hindari Penggunaan Yang Terlalu Lama

Banyak orang memiliki kebiasaan menggunakan perangkat untuk waktu yang lama tanpa istirahat baik untuk tujuan menelepon atau bermain game atau yang lainnya. Ini harus Anda hindari jika Anda ingin menghentikan perangkat Anda dari kepanasan.

Apalagi saat Anda menggunakan Hp saat mengisi daya akan membuat perangkat Anda lebih cepat panas. Saat Anda bermain game, perangkat keras akan bekerja lebih keras untuk memprosesnya dan itu pasti akan membuat suhu smartphone naik.

Back to Content ↑

Demikian ulasan tentang Tips Cara Mengatasi Hp Panas Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat untuk Anda!