Kelebihan dan Harga Langganan Spotify Premium untuk Eksplorasi Musik Lebih Luas
Admin Februari 06, 2021
Kelebihan dan Harga Langganan Spotify Premium untuk Eksplorasi Musik Lebih Luas
Untuk mendukung kemajuan sebuah aplikasi, beberapa developer menawarkan versi premium yang bisa dinikmati, termasuk aplikasi Spotify. Harga langganan Spotify Premium yang Anda bayar dapat memberikan beberapa keuntungan jika dibandingkan menggunakannya tanpa berlangganan.
Untuk melakukan pembayaran Spotify Premium juga sangat mudah, karena sudah banyak platform yang menyediakannya, seperti beberapa aplikasi belanja online. Berikut beberapa kelebihan menggunakan Spotify Premium dan daftar harga berlangganannya.
- 1. Benefit Menggunakan Spotify Versi Premium
- 1.1. Bebas Iklan
- 1.2. Pemutaran Lagu Sesuai Urutan
- 1.3. Bisa Diunduh
- 1.4. Skip Lagu Tanpa Batas
- 1.5. Fitur Podcast
- 1.6. Harga Langganan Murah
- 1.7. Tersedia Beberapa Paket Khusus
- 2. Daftar Paket dan Harga Langganan Spotify Premium
- 2.1. Pembelian Langsung di Spotify
- 2.2. Pembelian dengan Pulsa Telkomsel
- 3. Cara Mendaftar Paket Spotify Premium Duo
Benefit Menggunakan Spotify Versi Premium
Biaya langganan yang dikenakan pada pelanggan tentu memberikan banyak kelebihan dibanding versi gratisnya. Seperti Spotify Premium, berikut beberapa keuntungan yang akan Anda dapatkan jika menggunakannya.
1. Bebas Iklan
Munculnya iklan di tengah-tengah lagu atau pada saat pergantian lagu memang cukup menyebalkan dan mengganggu, terlebih jika iklan tersebut terlalu lama. Dengan menggunakan versi premium, Anda bisa menikmati koleksi lagu di Spotify tanpa gangguan iklan.
2. Pemutaran Lagu Sesuai Urutan
Kelemahan Spotify versi premium adalah pengguna tidak bisa memilih lagu sesuai urutannya, melainkan akan diputar secara acak. Tombol rewind pun tidak tersedia melalui versi gratis Spotify, sehingga tidak bisa mengulang lagu yang sudah diputar.
Dengan versi premium, Anda bisa memutar lagu sesuai kehendak hati, secara urut dan bukan secara acak.
3. Bisa Diunduh
Kelebihan lain yang tidak bisa dinikmati dengan versi gratis adalah fitur download lagu. Melalui versi premium, Anda bisa mendengarkan lagu saat tanpa koneksi internet alias offline dengan cara mengunduhnya terlebih dahulu.
Cara ini sangat pas dan membuat Anda nyaman, terutama ketika sedang ingin mendengarkan lagu di daerah yang memiliki kualitas sinyal buruk atau saat tidak memiliki paket data.
4. Skip Lagu Tanpa Batas
Lagu yang direkomendasikan Spotify biasanya tidak sesuai dengan selera pendengar, sehingga pasti ingin dilewati ke lagu yang lainnya. Dengan Spotify versi gratis, Anda tidak bisa melakukannya dengan bebas karena hanya bisa melewati sebanyak 6 lagu saja.
Sedangkan dengan menggunakan versi premium Anda bisa melakukan skip lagu tanpa batas.
5. Fitur Podcast
Akhir-akhir ini podcast memang sangat populer di Youtube karena ada beberapa channel yang menyediakan konten tersebut. Namun sebelum itu Spotify telah lebih dahulu mempopulerkan podcast dengan berbagai macam pembahasan.
Dengan versi premium Anda bisa mendengarkan aneka macam podcast mulai dari cerita horor, belajar bahasa asing, pengembangan diri, dan masih banyak yang lainnya.
6. Harga Langganan Murah
Harga langganan Spotify terbilang terjangkau dan bisa dipilih berdasarkan tenggang waktunya, yakni per bulan, per minggu, atau per hari. Harga tersebut dijamin lebih murah dibandingkan harus membeli album berbentuk fisik yang hanya memutar satu penyanyi saja.
Dengan berlangganan Spotify, selain bisa mendengarkan lebih banyak lagu dari banyak penyanyi dan genre, Anda juga tidak mendengarkannya secara ilegal alias resmi.
7. Tersedia Beberapa Paket Khusus
Kelebihan lain yang ditawarkan Spotify Premium adalah paket khusus yang bisa dipilih sesuai dengan penggunaan akun premium. Bagi seorang pelajar, Anda bisa memilih Paket Student yang lebih murah dibandingkan paket lainnya.
Jika ingin menggunakan akun premium berdua, Anda bisa memilih Paket Duo yang tersedia untuk dua orang. Lalu, jika ingin lebih hemat lagi Anda bisa memilih Paket Family yang bisa digunakan untuk 6 orang pengguna.
Daftar Paket dan Harga Langganan Spotify Premium
Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwasanya Spotify menawarkan tarif berlangganan versi premium yang cukup murah. Selain itu, pengguna juga bisa memilih paket mana yang akan dipilih beserta durasi berlangganan yang diinginkan.
Untuk membayar biaya langganan tersebut Anda bisa menggunakan pulsa maupun pembelian di e-commerce yang menyediakannya. Adapun daftar harga yang disajikan berikut ini adalah harga pembelian Spotify Premium dengan pulsa Telkomsel dan Tokopedia.
1. Pembelian Langsung di Spotify
Harga di bawah ini merupakan harga yang tertera di halaman resmi Spotify. Anda bisa membelinya di situs resmi tersebut untuk mendapatkan harga yang lebih murah.
No. | Jenis Paket | Jangka Waktu Langganan | Biaya |
1. | Mini | 1 minggu | Rp. 9.500,00 |
2. | Mini | 1 hari | Rp. 2.500,00 |
3. | Individual | 1 bulan | Rp. 49.990,00 |
4. | Individual | 2 bulan | Rp. 54.990,00 |
5. | Individual | 3 bulan | Rp. 164.970,00 |
6. | Individual | 6 bulan | Rp. 299.940,00 |
4. | Individual | 12 bulan | Rp. 499.900,00 |
5. | Duo | 1 bulan | Rp. 64.990,00 |
6. | Duo | 2 bulan | Rp. 71.490,00 |
7. | Duo | 3 bulan | Rp. 215.000,00 |
8. | Duo | 6 bulan | Rp. 390.000,00 |
9. | Duo | 12 bulan | Rp. 780.000,00 |
10. | Family | 1 bulan | Rp. 79.000,00 |
11. | Family | 2 bulan | Rp. 86.900,00 |
12. | Family | 3 bulan | Rp. 261.000,00 |
13. | Family | 6 bulan | Rp. 474.000,00 |
14. | Family | 12 bulan | Rp. 948.000,00 |
2. Pembelian dengan Pulsa Telkomsel
Bagi Anda yang ingin membeli paket Spotify Premium melalui Telkomsel, berikut merupakan daftar harga yang diperoleh dari situs resmi Telkomsel.
No. | Jangka Waktu Langganan | Biaya |
1. | 1 hari | Rp. 6.250,00 |
2. | 1 minggu | Rp. 20.650,00 |
3. | 1 bulan | Rp. 68.850,00 |
4. | 1 bulan (Student Plan) | Rp. 34.450,00 |
5. | 3 bulan | Rp. 206.450,00 |
6. | 3 bulan (Student Plan) | Rp. 103.250,00 |
Harga berlangganan melalui pembayaran pulsa sudah termasuk biaya jasa beserta pajak yang diterapkan.
Cara Mendaftar Paket Spotify Premium Duo
Spotify Premium Duo adalah pilihan paket tepat yang dipilih agar bisa menikmati putaran lagu Spotify Premium lebih hemat selain paket Family. Nantinya, paket ini bisa digunakan oleh dua orang, untuk itu Anda bisa menggunakannya bersama pasangan, saudara, maupun sahabat.
Playlist khusus bernama Duo Mix juga akan disajikan kepada dua orang yang tergabung dalam paket Duo tersebut. Jika Anda memakainya bersama sahabat maupun pasangan yang menyukai lagu-lagu sama akan terasa menyenangkan memainkan playlist tersebut.
Tak hanya itu, melalui playlist tersebut Anda juga bisa saling merekomendasikan lagu dengan teman Duo. Untuk mendaftar Spotify Premium Duo pun caranya cukup mudah dan tidak banyak memerlukan langkah, yakni:
- Bayar harga langganan Spotify Premium Duo di tempat yang Anda inginkan, baik melalui situsnya langsung maupun merchant online.
- Undang partner Duo Anda yang ingin bergabung dengan paket yang sudah dibeli sebelumnya melalui WhatsApp maupun email.
- Silahkan konfirmasi data bagi partner Duo yang sudah mendapat undangan dari Anda.
- Paket Spotify Premium Duo sudah bisa dinikmati berdua.
Paket ini memang murah, misal saja jika Anda memilih paket Duo untuk 1 bulan dengan harga Rp64.990,00, maka per bulannya Anda hanya membayar sebesar Rp 32.495,00 karena dibagi dua dengan partner.
Dibandingkan dengan membayar biaya bulanan untuk individual sebesar Rp 49.990,00 per bulan, Anda lebih hemat Rp17.495,00. Lebih hemat lagi jika Anda membeli paket Duo langsung 1 tahun, harganya jauh lebih murah jika dirinci kembali.
Tak hanya harganya yang murah dan terdapat playlist untuk dua orang, paket Duo juga bisa dibatalkan kapan saja jika memang tidak ada kecocokan.
Jika hendak menggunakan Spotify Premium bersama keluarga, Anda juga bisa menggunakan versi Family dengan harga yang tentunya lebih murah karena digunakan bersama. Dengan paket Family, masing-masing orang hanya membayar sekitar Rp14.000,00 (untuk 6 orang).
Dengan adanya paket-paket di atas bisa mempermudah Anda dalam memilih paket sesuai dengan kebutuhan. Yang terpenting adalah Anda bisa berhemat meskipun menggunakan versi premium, karena harga langganan Spotify tergolong murah. Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!.