Apa Itu dan Cara Menambahkan Stiker di Telegram
Admin Januari 25, 2021
Apa Itu dan Cara Menambahkan Stiker di Telegram
Setiap aplikasi chat umumnya akan memiliki emoji dan stiker yang digunakan untuk mewakilkan perasaan atau hanya sekedar iseng saja. Di aplikasi Telegram sendiri saat ini sudah tersedia stiker Telegram yang bisa diunduh dan digunakan secara gratis.
Pengguna hanya perlu mendaftarkan diri ke aplikasi Telegram dan bisa mendapatkan stiker tersebut. Menariknya adalah Telegram juga memungkinkan Anda untuk membuat stiker sendiri melalui bot yang dimilikinya.
- 1. Apa itu Sticker Telegram?
- 2. Bagaimana Cara Menambahkan Stiker di Telegram?
- 2.1. Bergabung Dengan Grup
- 2.2. Bergabung ke Channel Khusus
- 2.3. Download Sendiri di Telegram
- 2.4. Cari di Website
- 3. Cara Membuat Stiker Telegram Sendiri
- 3.1. Syarat Pembuatan Stiker
- 3.2. Format Perintah
- 3.3. Langkah Membuat Stiker Telegram
BACA JUGA: Mengenal Telegram Sebagai Salah Satu Peralatan Teknologi Informasi dan Komunikasi
Apa itu Sticker Telegram?
Sesuai dengan namanya, sticker Telegram merupakan sebuah fitur yang berisikan stiker dari pihak Telegram untuk melengkapi atau meramaikan kolom chat. Masing-masing pengguna bebas memilih dan menggunakan stiker sesuai dengan keinginannya masing-masing.
Bahkan pengguna satu dengan yang lainnya bisa bertukar stiker yang belum pernah dimiliki sebelumnya. Variasi stiker yang dimiliki Telegram tergolong lebih variasi dibandingkan kompetitornya, WhatsApp dan tidak membutuhkan aplikasi lain untuk menambahkan stiker.
Bagaimana Cara Menambahkan Stiker di Telegram?
1. Bergabung Dengan Grup
Grup di Telegram memiliki jumlah anggota yang lebih banyak dibandingkan dengan WhatsApp. Beberapa anggota tentunya memiliki stiker masing-masing dan tidak jarang pula dikeluarkan ketika membalas pesan grup.
Disini Anda bisa memanfaatkan stiker yang dikirimkan oleh anggota grup tersebut dengan mudah dan praktis. Hanya dengan beberapa klik saja, Anda sudah bisa menyimpan dan menggunakan stiker serupa. Berikut langkah-langkahnya:
- Cari dan bergabunglah ke beberapa grup yang ingin Anda ikuti. Contohnya disini bisa mencari grup resep makanan dan lain sebagainya.
- Jika terdapat salah satu anggota yang mengirimkan stiker, Anda bisa menyimpannya.
- Caranya adalah dengan menekan stiker yang dikirimkan, nantinya akan muncul seluruh set dari stiker tersebut.
- Tekan tombol Tambah (angka) Stiker untuk menambahkannya ke koleksi Anda.
- Tunggu beberapa saat hingga muncul notifikasi pop up di bawah bahwa stiker telah berhasil ditambahkan ke koleksi Anda.
2. Bergabung ke Channel Khusus
Selain bergabung dengan grup, Anda juga bisa mengikuti channel khusus yang memang menyediakan stiker Telegram gratis. Di channel ini biasanya anggota tidak bisa mengirimkan pesan dan hanya bisa mengunduh stiker tersebut. Berikut caranya:
- Buka aplikasi Telegram dan masuk ke kolom pencarian.
- Di kolom pencarian, ketikkan keyword “sticker” dan tunggu sampai hasil pencarian muncul.
- Sebagai contoh, disini Anda bisa bergabung dengan Channel Sticker Pack.
- Buka profilnya, kemudian tekan tombol Bergabung di bawah.
- Setelah resmi bergabung, Anda bisa scroll kolom chat untuk mencari stiker yang diinginkan.
- Bisa juga dengan menggunakan fitur Cari yang bisa ditemukan dengan cara klik ikon titik tiga di ujung kanan atas.
- Cara menambahkannya tidak jauh berbeda dari cara pertama.
3. Download Sendiri di Telegram
Bagi yang tidak ingin repot-repot mencari stiker, Anda bisa melakukan download sendiri melalui fitur yang telah disediakannya. Bahkan yang ditawarkan oleh pihak Telegram sendiri tidak kalah menarik dengan yang ada di grup ataupun channel. Berikut step by stepnya:
- Buka aplikasi Telegram, lalu masuk ke Menu Pengaturan dengan menekan tombol baris tiga di ujung kiri atas.
- Pada Menu Pengaturan, pilih opsi Pengaturan Obrolan.
- Di Menu Pengaturan Obrolan, scroll hingga Anda menemukan Stiker dan Mask.
- Sekarang pilih opsi Tren Stiker dan pop up akan muncul.
- Disini Anda bisa scroll secara manual untuk mencari stiker Telegram yang dibutuhkan.
- Bisa juga dengan mencarinya di kolom Cari Stiker Tren, lalu tunggu sampai hasilnya muncul.
- Cara menambahkannya tinggal menekan tombol Tambahkan dan stiker tersebut otomatis akan muncul di koleksi Anda.
4. Cari di Website
Apabila ingin mencari stiker lain yang lebih bervariasi, Anda bisa mencarinya di website yang memang menyediakan sticker Telegram. Cara mencarinya juga sangat mudah, Anda tinggal mengetikkan keyword “sticker Telegram” di mesin pencari dan nantinya akan muncul hasil pencariannya.
Contohnya disini Anda bisa menambahkan stiker dari website Telegram Sticker Catalogue yang dapat diakses di https://combot.org/telegram/stickers. Di website tersebut sudah terdapat banyak variasi stiker modern yang bisa digunakan secara gratis.
Cara menambahkannya tinggal memilih salah satu, kemudian menekan tombol ikon Telegram untuk menambahkannya. Nantinya Anda akan diarahkan ke halaman khusus dan akan muncul permintaan untuk pengalihan ke aplikasi Telegram.
Cara Membuat Stiker Telegram Sendiri
1. Syarat Pembuatan Stiker
- File gambar yang digunakan dalam format PNG, ini berarti Anda harus melakukan konversi gambar terlebih dahulu ke PNG.
- Gambar tidak memiliki background atau bisa dibilang transparan.
- Ukuran file gambar yang disarankan adalah 512 x 512 px. Salah satu wajib memenuhi ukuran 512 px dan sisi lainnya boleh diatas atau dibawah ukuran tersebut.
- Sangat disarankan untuk menambahkan outline atau stroke dengan warna putih dan bayangan agar terlihat lebih menarik.
2. Format Perintah
- /newpack - Buat set stiker baru.
- /newanimated - Buat set stiker animasi.
- /newmasks - Buat set masks.
- /delsticker - Hapus salah satu stiker dari set yang sudah ada.
- /addsticker - Menambahkan stiker ke dalam set stiker yang sudah dibuat sebelumnya.
- /editsticker - Melakukan editing atau mengubah emoji atau koordinat.
- /ordersticker - Melakukan pengaturan ulang susunan dari set stiker.
- /setpackicon - Melakukan pengaturan set ikon
- /publish - Mempublikasikan stiker ataupun ikon yang berhasil dibuat.
- /cancel - Membatalkan perintah atau operasi yang sedang dijalankan.
3. Langkah Membuat Stiker Telegram
- Disarankan untuk membuat stiker dengan login melalui Telegram versi website agar lebih mudah.
- Setelah Telegram terbuka, cari akun bot untuk pembuatan stiker, yaitu @stickers.
- Buka profilnya dan masuk ke kolom chat.
- Tekan tombol Mulai atau Start untuk memulainya.
- Ketikkan perintah /newpack untuk membuat set stiker baru.
- Sekarang, berilah nama dari set stiker yang akan dibuat. Sebagai contoh, Anda bisa menamainya menjadi “Meme Kucing”, kemudian Simpan atau Save.
- Lanjutkan dengan melakukan upload file gambar yang hendak dibuat stiker tersebut dalam format PNG. Disini Anda bisa langsung melakukan upload beberapa file gambar sekaligus agar lebih praktis.
- Selesa melakukan upload, saatnya mengatur emoji yang digunakan untuk setiap stiker yang diunggah.
- Perlu dicatat bahwa pengaturan emoji untuk stiker ini disarankan satu emoji untuk satu stiker.
- Jika sudah selesai mengatur emoji untuk setiap stiker dan dirasa sudah cukup, Anda bisa mempublikasikannya.
- Caranya adalah dengan mengetikkan perintah /publish.
- Anda akan diminta untuk memberi nama untuk set stiker tadi yang nantinya digunakan sebagai URL address. Disini cukup menuliskan namanya, bukan URL address. Contohnya bisa menamainya dengan “Cat Meme”.
- Selanjutnya tinggal mengikuti petunjuk bot sampai benar-benar terpublikasi.
- Sekarang Anda bisa keluar dari bot tadi dan mencoba mencari stiker yang sudah dibuat sebelumnya.
- Jika ingin membuat animasi stiker, maka perintah di awal bisa diganti menjadi /newanimated, lalu ikuti petunjuk yang ada.
Seiring berjalannya waktu, pihak developer tentu akan menambahkan variasi stiker Telegram lainnya agar lebih lengkap dan menarik. Anda juga tidak perlu cemas akan ruang penyimpanannya karena akan tersimpan ke server Telegram. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!