Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Info Corner DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

9 Aplikasi Audio Mixer untuk Android Terbaik 2020

9 Aplikasi Audio Mixer untuk Android Terbaik 2020
Walk Band

9 Aplikasi Audio Mixer untuk Android Terbaik 2020

Setiap orang memiliki selera musik yang berbeda-beda. Ada yang selera musiknya sederhana seperti lagu-lagu yang sedang viral. Namun, tidak sedikit yang suka sekali dengan musik ala DJ yang penuh semangat. Tidak mengherankan, audio mixer untuk Android mudah ditemukan.

Dengan berbekal aplikasi ala DJ itu, Anda bisa melakukan mixing atau mencampur beberapa lagu dan musik menjadi satu. Hasilnya adalah musik atau audio yang menarik dan juga orisinal. Nah, aplikasi apa saja yang bisa dipakai untuk melakukan mixing audio? Simak ulasan di bawah ini.

TOC / Daftar Isi

9 Aplikasi Audi Mixer untuk Android

1. Walk Band

Aplikasi pertama yang bisa digunakan untuk membuat musik sederhana atau membuat musik ala DJ adalah Walk Band. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa membuat musik dengan mudah melalui layar dari ponsel yang diubah menjadi semacam tuts piano.

Semua musik yang terekam adalah versi orisinal yang Anda buat sendiri. Selanjutnya, musik yang sudah jadi bisa dimodifikasi sendiri dengan tambahan efek, dipotong, atau dicampur dengan komponen lain. Kalau ada lirik bisa dicampur dengan itu untuk menciptakan lagu.

Meski aplikasi Walk Band ini sangat kecil dan terlihat standar saja, Anda bisa membuat aneka musik mulai dari standar sampai yang kompleks. Hasilnya bisa langsung Anda dengar atau dikirim ke produser musik sebagai demo untuk menarik perhatian mereka.

Back to Content ↑

2. djay FREE

Banyak yang mengira kalau membuat musik ala DJ yang unik dan menarik itu sangat sulit dan butuh perangkat yang mahal. Sebenarnya hanya berbekal aplikasi Android saja, Anda bisa membuat dan melakukan mixing musik dengan lebih mudah dan sederhana.

Salah satu aplikasi yang bisa digunakan untuk melakukan hal itu adalah djay Free. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa mengubah musik atau lagu dari format standar menjadi lebih menarik sehingga lebih nyaman saat dipakai berjoget atau mungkin olahraga.

Beberapa fitur dari aplikasi yang cukup menarik dan bisa dimanfaatkan dengan baik adalah fitur campuran atau mixer, pitch-bend, filter, tempo, dan EQ controls. Dengan memanfaatkan fitur ini, Anda bisa membuat musik yang lebih menarik dan juga kompleks nadanya.

Back to Content ↑

3. Music Maker JAM

Musik Maker JAM memberikan klaim kalau mereka menyediakan cukup mix pack dan koleksi beat dan loop. Saat ini ada lebih dari 500 ribu sampel yang bisa digunakan untuk melakukan mixing. Dengan mempelajari aplikasi ini dengan baik, Anda bisa membuat lagu dengan cepat.

Kunci dari pengoperasian Musik Maker JAM adalah ketelitian dan jeli dengan nada. Kalau Anda belum bisa melakukannya, banyaknya efek yang diberikan akan jadi tidak berguna sama sekali.

Back to Content ↑

4. Edjing Mix

Ada dua kelebihan yang membuat Edjing Mix disukai oleh banyak orang. Pertama adalah hadirnya table mixing yang sempurna. Aplikasi membuat built in yang melakukan tiruan pada meja DJ yang memiliki cukup banyak tombol menarik di tengahnya.

Kedua adalah banyaknya efek yang diberikan serta tersambung ke cloud khusus musik dan lagu seperti Soundcloud. Dengan integrasi ini, Anda bisa langsung mengunggah lagu yang berhasil diciptakan ke media sosial agar bisa dinikmati banyak orang.

Back to Content ↑

5. BandLab

Musik yang telah dibuat akan sulit dinilai oleh diri sendiri. Apalagi Anda sudah lelah membuatnya, semuanya akan tampak sempurna saja. Kalau ingin mengetahui apakah musik yang dibuat sudah sempurna, coba bagikan pada orang lain agar mereka ikut mendengarkan juga.

Inilah yang diusung oleh BandLab. Aplikasi yang bisa dipakai untuk melakukan mixing ini memberikan banyak fitur yang menarik dalam hal efek. Ada banyak sekali preset yang digunakan sehingga lagu yang dibuat bisa sempurna.

Setelah membuat lagu atau musik, bagikan ke media sosial BandLab yang ada di dalamnya. Dengan media sosial musik ini, Anda bisa saling mendengarkan musik milik orang lain dan menilainya. Musik yang beragam juga bisa menambah inspirasi Anda.

Back to Content ↑

6. SUPER PADS

Seperti namanya, aplikasi ini memberikan fitur berupa pads yang mirip sekali dengan mesin miliki para DJ. Dari pads inilah nada baru dan efek tambahan bisa dilakukan dengan mudah. Bahkan Anda hanya perlu menekan saja dan mengkombinasikannya.

Super Pads menyediakan puluhan preset yang bisa digunakan secara gratis. Jadi, saat musik utama diputar, Anda bisa melakukan mixing dan menghasilkan lagu atau nada-nada yang sangat sempurna. Musik bisa langsung dinikmati atau disimpan.

Selain menyediakan banyak pads sederhana yang bisa dipakai, ada satu lagi kelebihan dari aplikasi ini. Kelebihan adalah user interface yang menarik karena penuh warna. Jadi, saat melakukan mixing, Anda tidak merasa bosan, apalagi UI juga sangat sederhana.

Back to Content ↑

7. DJ Studio 5

Seorang DJ harus menguasai turn table yang berisi cukup banyak komponen musik di dalamnya. Kalau sudah menguasainya, Anda bisa membuat musik dengan lebih mudah dan melakukan mixing dengan aneka efek yang menarik.

Kalau Anda menggunakan DJ Studio 5, turntable akan disediakan secara gratis. Anda bisa menggunakan aneka efek yang ada di sana. Selanjutnya kalau musik sudah jadi bisa langsung diunggah ke Soundcloud.

Back to Content ↑

8. Song Maker

Banyak yang bilang kalau ingin membuat sebuah musik yang menarik dan disukai oleh banyak orang, Anda harus menguasai aneka teori yang memusingkan. Saat membuat, Anda harus paham tentang simbol musik sampai menguasai aneka track yang nantinya akan dijadikan satu.

Dengan kerumitan yang cukup bikin geleng kepala itu, orang awam tentu tidak akan bisa melakukannya. Untunglah ada Song Maker yang menyederhanakan semua. Anda tidak perlu berkutat dengan track karena semua hal termasuk efek sudah disediakan.

Anda hanya perlu menyiapkan lagu atau musik original yang sudah dibuat sebelumnya. Selanjutnya, lakukan proses mixing atau pencampuran dengan elemen lain untuk menghasilkan suara yang sempurna.

Back to Content ↑

9. Cross DJ Free

Ada dua jenis aplikasi yang ditawarkan oleh pengembang Cross DJ. Pertama adalah aplikasi yang sifatnya gratis. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa membuat musik dengan efek yang sempurna dan menyimpan lagu dengan kualitas yang lebih baik.

Versi gratis ini sebenarnya sudah lebih dari cukup kalau Anda ingin belajar. Namun, kalau ingin mendalami karir di bidang musik khususnya DJ, Anda harus memiliki setidaknya Cross DJ versi berbayar yang dibanderol sekitar Rp65.000 untuk selamanya.

Kelebihan versi berbayar dan gratis terlihat pada efek yang diberikan saat melakukan mixing dan memodifikasi musik. Efek yang diberikan lebih banyak termasuk ada built in pad yang dipakai untuk memberikan hentakan dan nada-nada yang penuh semangat.

Back to Content ↑

Audio mixer untuk Android memang bisa digunakan untuk latihan dan menghasilkan musik yang sempurna. Sayangnya, kualitas audio tidak selalu bagus dan beberapa efek audio yang dibutuhkan tidak ada sehingga musik yang tercipta akan biasa saja.

Meski tidak banyak yang bisa dilakukan, dengan aplikasi itu Anda bisa meningkatkan kreativitas. Terlebih sudah mulai terbiasa untuk melakukannya. Selanjutnya Anda bisa menggunakan aplikasi di PC dan memakai perangkat yang memang mumpuni. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!